Minggu, 07 Maret 2010

Lippi Rombak Pasukan Italia Lawan Kamerun

VIVAnews - Marcello Lippi akan melakukan perombakan besar kepada skuat Italia. Ini khusus dilakukan Lippi dalam uji coba kontra Kamerun, pekan depan.

Cedera menjadi alasan Sang Allenatore La Nazionale itu melakukan perubahan. Il Corriere Dello Sport menyebut pemain Bari, Leonardo Bonucci, striker Marco Borriello (AC Milan), kiper Salvatore Sirigu (Palermo), Alessandro Matri (Cagliari) dan winger Juventus, Paolo De Ceglie akan masuk skuat melawan Indomitable Lions, Rabu 3 Maret 2010.

Daniele Bonera (Milan) diharapkan segera kembali dari cedera lama. Sedangkan kondisi Giampaolo Pazzini (Sampdoria) dan Riccardo Montolivo (Fiorentina) masih tak tentu.
Fabio Cannavaro (Juventus), Andrea Pirlo (Milan), Daniele De Rossi (AS Roma) dan Gennaro Gattuso (Milan) juga kembali masuk daftar skuat Italia.

Cedera yang mendera awak Italia peraih Piala Dunia 2006: Gianluigi Buffon, Gianluca Zambrotta, Fabio Grosso, Mauro Camoranesi, Vincenzo Iaquinta dan Alberto Gilardino membuat mereka dipastikan absen dalam laga yang dipentaskan di Monaco itu.

Tampaknya, Lippi akan memanggil 100 pemain sejak kembali menjadi pelatih Italia. Sejauh ini, ia telah memanggil 99 pemain ke Tim Gli Azzurri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar